Fokus Depok

Perhatian Baznas dan DKM Cisalak Pasar kepada Pelaku Keagamaan

Kastara.ID, Depok – Wali Kota Depok Mohammad Idris menyampaikan apresiasi kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Depok dan Forum Komunikasi Dewan Kemakmuran Masjid (FK DKM) Cisalak Pasar yang selalu memperhatikan pelaku keagamaan. Salah satunya melalui bantuan yang diberikan.

“Saya ucapkan terima kasih kasih kepada Baznas dan FK DKM atas terselenggaranya kegiatan pemberian bantuan paket sembako untuk marbot, guru ngaji dan imam serta penambahan modal kepada 10 UMKM binaan FK DKM di Kelurahan Cisalak Pasar, Kecamatan Cimanggis,” katanya usai kegiatan sebagimana dimuat situs resmi Pemkot Depok (26/3).

Menurutnya, kegiatan tersebut termasuk dalam program ngalap berkah. Program itu secara dokumen pemerintahan tercantum secara umum sebagai sebuah program atensi kegiatan keagamaan.

“Alhamdulillah, ini juga bagian dari kegiatan yang lain. Misal tahun ini kami memberikan insentif kepada 1.500 pembimbing rohani di antaranya ustadz dan ustadzah,” katanya.

Lanjut Mohammad Idris, saat ini pihaknya tengah merancang Peraturan Daerah (Perda) tentang penyelenggaraan kota relijius agar setiap kegiatannya dapat dinaungi oleh penganggaran secara tepat dan benar. Sambungnya, rancangan Perda sudah disepakati oleh Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Kota Depok.

“Saat ini sedang dalam evaluasi oleh Gubernur Jawa Barat, mohon doa dari warga sekalian, ” tutupnya. (dha)

Leave a Comment

Recent Posts

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…

POPWILDA wilayah I Jabar di Ikuti Tujuh Daerah.

Kastara.Id,Depok - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono melepas ratusan atlet yang akan mengikuti…

Rombongan Pelajar SMK Lingga Kencana Depok Mengalami Kecelakaan di Kawasan Wisata Ciater

Kastara.Id,Depok - Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengungkapkan, bus rombongan SMK Lingga Kencana yang terguling…

Seluruh Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Bus Pariwisata Ditanggung Pemerintah Kota (Pemkot) Depok

Kastara.Id,Depok - Seluruh biaya perawatan korban kecelakaan bus pariwisata yang mengangkut siswa SMK Lingga Kencana,…

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…

Imam – Ririn Pilkada Depok 2024 Sudah Mantap 99 Persen

Kastara.Id,Depok - Koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar Depok resmi mengusung Imam Budi…