Kastara.id, Jakarta – Kepala Terminal Kampung Rambutan Emiral August mengatakan, peningkatan arus balik dari wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur sudah terjadi.

Menurut Emiral, penumpang yang tiba  di Kampung Rambutan mencapai sekitar  29 ribu orang. Dijelaskannya, puncak arus balik kemungkinan besar akan terjadi pada hari Sabtu (1/7).

“Saya juga mengimbau para pemudik agar terus waspada mengantisipasi terjadinya tindakan kejahatan,” ujar Emiral di Kampung Rambutan, Sabtu (1/7).

Sedangkan Kepala Terminal Kalideres Antarkota Revi Zulkarnain mengungkapkan, mayoritas bus yang tiba di Terminal Kalideres berangkat dari Pulau Sumatera. Ravi menyatakan, lonjakan penumpang pada arus balik masih normal. “Masyarakat yang kembali ke Jakarta mulai mengalami peningkatan,” katanya. (nad)