Vaksinasi

Kastara.ID, Depok – Kecamatan Beji tengah menggelar Gebyar Vaksinasi Kota Depok sejak tanggal 1 hingga 5 September mendatang. Selama dua hari digelar 1.957 warga telah disuntik vaksin merek Pfizer.

Pelaksana tugas (Plt) Camat Beji, Hendar Fradesa mengatakan, pihaknya menyiapkan 1.000 dosis vaksin tiap harinya. Dengan demikian, ada 5.000 dosis vaksin telah disiapkan untuk lima hari.

“Senin (1/9) yang lolos vaksin sebanyak 996 orang ada empat orang yang tidak lolos pemeriksaan kesehatan. Sedangkan Selasa (2/9), untuk warga Kemiri Muka yang telah divaksin sebanyak 961 orang sehingga totalnya ada 1.957 orang sudah disuntik vaksin,” katanya saat Gebyar Vaksinasi di kantor Kecamatan Beji, seperti dilansir laman resmi Pemkot Depok (2/9).

Hendar menjelaskan, hari ini terdapat 1.030 orang yang mendaftar. Namun ada 66 orang tidak bisa divaksin karena tidak lolos pemeriksaan kesehatan, penyitas Covid-19 dan terkendala NIK.

“Khusus terkendala NIK telah kami jadwalkan di hari berikutnya. Alhamdulillah, pelaksanaan vaksinasi cukup lancar karena memang telah diberikan nomor antrean. Mereka sudah pendaftaran melalui RT-RW,” ungkapnya.

Hendar menambahkan, pihaknya juga telah mengatur pelaksanaan vaksin selama lima hari untuk kelurahan di wilayahnya. Hari pertama Kelurahan Beji sebanyak 1.000 dosis. Hari kedua untuk Kemiri Muka sebanyak 1.000 dosis, hari ketiga untuk Kukusan 800 dosis.

Selanjutnya, hari keempat untuk Kelurahan Tanah Baru dan Pondok Cina sebanyak 1.400 dosis. Lalu hari kelima untuk Beji Timur sebanyak 800 dosis.

Ia menambahkan, dalam pelaksanaan vaksinasi pihaknya menyiagakan kurang lebih 100 petugas. Mulai dari tenaga kesehatan (nakes), administrasi dan pengamanan yang dibantu oleh berbagai pihak.

“Saya berharap warga memanfaatkan program vaksinasi ini,” tutupnya. (dha)