Cilodong

Kastara.ID, Depok – Pelaksanaan Gebyar Vaksinasi Covid-19 di Kecamatan Cilodong terus dipadati warga setiap harinya. Sejak digelar kemarin lusa (1/9), total warga yang berhasil divaksin sebanyak 2.043 orang dan semuanya adalah pelajar.

Camat Cilodong, Supomo menuturkan, sasaran utama dari vaksinasi ini adalah pelajar. Hal tersebut dilakukan mengingat Pembelajaran Tatap Muka (PTM) akan segera dilaksanakan dalam waktu dekat.

“Kemarin 899 pelajar dan hari ini juga 1.144 pelajar. Kami tetapkan hari Rabu sampai Jumat khusus vaksinasi pelajar, sedangkan Sabtu hingga Minggu untuk umum,” tuturnya seperti dilansir laman resmi Pemkot Depok (2/9).

Dikatakannya, setiap hari pihaknya menyiapkan kuota untuk 1.000 orang. Dengan demikian, selama lima hari ke depan terdapat 5.000 warga yang divaksin.

“Jenis vaksin yang digunakan adalah Pfizer untuk usia 12 tahun ke atas,” katanya.

Dia menuturkan, jumlah pendaftar setiap harinya selalu meningkat. Kendati demikian, dari ribuan pendaftar, ada yang tidak berhasil disuntik karena beberapa kendala seperti hipertensi, Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan penyintas Covid-19 kurang dari tiga bulan.

Supomo menambahkan, vaksinasi merupakan salah satu upaya pemerintah dalam memutus rantai penyebaran virus Covid-19. Untuk itu, dirinya berharap semua warganya bersedia untuk divaksin dengan mendatangi gerai-gerai atau gebyar vaksinasi yang telah disediakan Pemkot Depok bersama stakeholder.

“Kami ingin semua warga Cilodong semuanya tervaksin, minimal 70 persen target yang ditetapkan Pemkot Depok tercapai,” pungkasnya. (dha)