Categories: BeritaHeadlineMetro

Ingat, Begini Rekayasa Lalin Terkait Revitalisasi JPO Pasar Minggu

Kastara.ID, Jakarta – Dinas Perhubungan DKI Jakarta bekerja sama dengan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya akan memberlakukan rekayasa lali lintas (lalin) di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan, berkaitan dengan dilakukannya revitalisasi Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Pasar Minggu.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Sigit Wijatmoko mengatakan, rekayasa lalin diberlakukan saat penurunan gelagar JPO pada Jumat (5/4) malam hingga Sabtu (5/4) pagi.

“Rekayasa lalin di Jalan Raya Pasar Minggu kita mulai pukul 22.00 sampai 05.00,” ujarnya, Kamis (4/4).

Sigit menjelaskan, selama rekayasa lalin berlangsung, pengendara dari arah selatan maupun utara dapat melalui rute alternatif yang telah disiapkan.

Untuk pengendara dari arah Pancoran menuju Lenteng Agung atau Depok dapat melalui Jalan Pejaten Raya-Jalan Salihara-Jalan Raya Ragunan, dan seterusnya.

Kemudian, pengendara dari arah Lenteng Agung atau Depok yang akan menuju Pancoran dialihkan melalui Jalan Raya Pertanian-Jalan Raya Ragunan-Jalan Salihara-Jalan Pejaten Raya-Jalan Raya Pasar Minggu, dan seterusnya.

“Kami mengimbau agar para pengendara mengikuti petunjuk petugas di lapangan, mematuhi rambu, dan mengutamakan keselamatan di jalan,” terangnya.

Sementara Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho menuturkan, mulai Jumat hingga Ahad mendatang memasuki tahap revitalisasi untuk membongkar konstruksi JPO lama.

“Jumat sampai Sabtu pagi kita lakukan penurunan gelagar JPO. Setelah itu selesai kita lanjutkan dengan pembongkaran tangga dan kolom yang ditargetkan selesai pada hari Minggu,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…

Imam – Ririn Pilkada Depok 2024 Sudah Mantap 99 Persen

Kastara.Id,Depok - Koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar Depok resmi mengusung Imam Budi…

KBBI Wadah Untuk Jaring Aspirasi Warga Kota Depok

Kastara.Id,Depok - Program Nyentil Imam merupakan wadah menjaring aspirasi dan masukan untuk warga Depok yang…

Yuks, merapat ke NASGOR BABE Alfie di Kota Depok

Kastara.Id.Depok - NasGor Kambing, Sapi, Ayam dan NasGor Singapore (seafood),  Tongseng Kambing/Sapi  dan Sop Iga.…

Eko Patrio Layak Jadi Menteri Komunikasi dan Informatika

Kastara.ID, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan, Eko Patrio menjadi…

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…