Headline

Begini Tingkatkan Pertumbuhan Pembiayaan Syariah

Kastara.ID, Jakarta – Ada beberapa peran Pemerintah yang dapat mendorong pertumbuhan pembiayaan Syariah menurut Masterplan Arsitektur Keuangan Syariah Indonesia (MAKSI).

Pertama, penerbitan sukuk negara dan instrumen baru lainnya untuk berbagai proyek pemerintah. Kedua, menawarkan insentif untuk instrumen pembiayaan syariah untuk proyek-proyek pembangunan ekonomi nasional, terutama bila diterbitkan dalam bentuk sukuk fund baru.

Ketiga, membentuk bank investasi syariah dalam rangka mengisi kesenjangan pembiayaan dari perbankan syariah dan proyek besar nasional lainnya. Keempat, konsolidasi dan penguatan perbankan syariah untuk dapat meningkatkan kemampuan finansialnya dalam menyalurkan pembiayaan.

Kelima, melalui penguatan penyaluran pembiayaan pada lembaga keuangan mikro syariah dengan membentuk dana APEX baru. Dana APEX adalah dana pengayom Bank Perkreditan Rakyat (BPR).

Lebih jauh, langkah konkrit yang dijabarkan dalam strategi pembiayaan syariah yang tercantum dalam MEKSI selama kurun waktu 2019–2024 tersebut antara lain 1) Memberikan stimulus kepada BUMN/BUMD untuk meningkatkan jumlah pembiayaan syariahnya melalui bank Syariah; 2) Menambah jumlah Bank Umum Syariah (BUS), Unit Usaha Syariah (UUS), dan Bank Perkreditan Rakyat Syariah (BPRS) yang terdaftar menjadi Lembaga Penyalur Kredit Usaha Rakyat (KUR) Syariah; 3) Meningkatkan jumlah pembiayaan Syariah produktif pada sektor korporasi dan pembiayaan jangka panjang (infrastruktur).

“Strategi pembiayaan berbasis syariah tersebut diharapkan dapat semakin meningkat dan turut berkontribusi dalam mendorong perkembangan ekonomi syariah di Indonesia,” pungkas Menteri Perencanaan Pembangunan Indonesia Bambang Brodjonegoro. (mar)

Leave a Comment

Recent Posts

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…

Bukti Keseriusan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok Dalam Menunjukkan Prestasi

Kastara.Id,Depok - Prestasi membanggakan kembali diraih Kota Depok. Di awal tahun 2024 ini, Kota Depok…