Kastara.ID, Depok – Macan orator dari pengurus DPP PPP Qonita Luthfiyah patut diacungkan jempol saat memberikan orasinya. Spontan para peserta kagum dengan kepiawaiannya berpidato untuk menggugah pendengarnya.

“Alhamdulillah wasyukurillah, hanya dalam waktu 2 bulan saja, janji Qonita Luthfiyah untuk pemasangan paving block sepanjang 690 meter di wilayah Perumahan BSI 2 RW 12 sudah terwujud dengan baik. Bahkan materialnya bagus-bagus, bukan sembarangan. Ini merupakan bukti kerja nyata bahwa Qonita memberikan bukti, bukan hanya sekadar janji,” ujar Wati (35) salah satu warga RW 12 Perumahan BSI 2, Ahad (9/1).

Dalam pidato singkatnya, Qonita mengatakan bahwa PPP merawat persatuan dengan pembangunan, benar-benar menjadi bukti nyata atas keberhasilan kinerja DPC PPP Kota Depok untuk kepentingan masyarakat.

Pemasangan paving block semoga bermanfaat bagi warga BSI 2 dan sekitarnya. Begitu pula dengan pemasangan paving block di wilayah Pasir Putih yang menghubungkan jalan lingkungan RW 06 dan RW 08.

Qonita berprinsip, lebih baik gerimis sepanjang hari yang menyirami, menyuburkan, dan meneduhkan. Artinya, apa yang dilakukan PPP dapat bermanfaat terus menerus untuk masyarakat.

“Sebagai partai berbasis Islam, PPP tidak mau berjanji, karena janji itu utang. Di sini yang terpenting kami terus berbuat untuk masyarakat. Kami berprinsip seperti gerimis sepanjang masa yang bisa menyirami, menyuburkan, dan meneduhkan, sehingga memberi manfaat sepanjang masa,” paparnya.

Artinya, yang PPP lakukan untuk masyarakat manfaatnya dapat dirasakan sepanjang masa dan terus berkelanjutan. “Insya Allah PPP akan terus berbuat kepada masyarakat tanpa banyak janji,” kata Qonita Luthfiyah.

“Dalam menjalankan politik kita harus santun, itu yang dijargonkan dalam berpolitik PPP Depok dalam memenangkan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok,” pungkasnya. (*)