Categories: Tekno

Traveloka App: Kini Pesan Tiket Kereta Api Ada di Genggaman

Kastara.id, Jakarta – Sebagai penyedia aplikasi travel booking untuk destinasi lokal dan internasional, Traveloka meluncurkan produk terbarunya berupa pelayanan pemesanan tiket kereta api. Peluncuran ini sekaligus untuk meningkatkan produk serta layanan yang sudah ada sebelumnya. Peluncuran produk baru tersebut dilakukan di Fairmont Hotel, Jalan Asia Afrika, Jakarta, Rabu (8/3) lalu.

Produk yang diluncurkan tersebut merupakan hasil kerja sama Traveloka dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI). Pelanggan bisa memesan tiket kereta api di Traveloka dengan rute yang mencakup berbagai kota di Pulau Jawa dan Sumatera hanya dengan menggunakan Traveloka App (Android dan iOS) dan situs mobile. Untuk sementara versi situs web desktop akan diluncurkan dalam waktu dekat.

“Kami sangat antusias mengumumkan kerja sama dengan PT KAI yaitu hadirnya layanan pemesanan tiket kereta api di Traveloka. Ini merupakan perwujudan komitmen kami untuk tidak hanya memberikan pengalaman booking terbaik, tetapi juga memberikan opsi perjalanan selengkap mungkin bagi seluruh pelanggan,” ujar Senior VP Business Development Traveloka Caesar Indra.

Menurut Caesar, program ini bertujuan untuk memudahkan para pengguna jasa kereta api dalam memesan semua kelas dan sub kelas yang tersedia di Traveloka App, termasuk memilih jadwal dan kursi sejak 90 hari hingga 6 jam sebelum tanggal keberangkatan. Bahkan untuk perjalanan mudik 2017 pelanggan sudah bisa memesan tiket kereta sejak 18 Maret 2017, tentunya dengan menggunakan aplikasi Traveloka.

Keuntungan lainnya, pelanggan dapat menikmati kemudahan dalam memesan tiket kereta api dengan memilih metode pembayaran yang beragam seperti kartu kredit, ATM transfer, dan internet banking. Selain itu pelanggan juga dapat melakukan pencarian tiket kereta api berdasarkan kota agar tidak bingung bila tidak mengetahui stasiun yang dituju serta kemudahan mendapatkan boarding pass resmi dengan cara memindai barcode yang tertera di e-tiket Traveloka di stasiun pemberangkatan.

Dengan diluncurkannya program tiket online ini, diharapkan rencana liburan dan mudik bisa lebih mudah dan nyaman dengan tiket yang sudah di genggaman tanpa harus antre. (koes)

 

Leave a Comment

Recent Posts

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…