Wapres AS 2020(AP-Photo/Michael Perez)

Kastara.ID, Jakarta – Nama Kamala Devi Harris menjadi perbincangan setelah dirinya bersama Joe Biden memenangkan Pemilihan Presiden (Pilpres) Amerika Serikat. Dengan kemenangan ini, Kamala Harris terpilih sebagai Wakil Presiden perempuan pertama AS.

Lalu, siapakah sosok Kamala Harris dan bagaimana dia mengabdikan dirinya selama 20 tahun bagi Amerika Serikat? Berikut fakta-fakta tentang sosok Kamala Devi Harris, seperti dirangkum dari berbagai sumber.

1. Keturunan India-Jamaika
Lahir di Oakland, California pada 20 Oktober 1964, Kamala Devi Harris merupakan keturunan dari kedua orang tua imigran. Ia adalah anak sulung dari pasangan Shyamala Gopalan, seorang peneliti kanker dari India, dan Donald J. Harris, seorang ahli ekonomi dari Jamaika.

Nama Kamala diberikan oleh sang ibu sebagai penghormatan kepada darah India yang mengalir di dalamnya. Kamala memiliki arti lotus (bunga seroja) dan merupakan nama lain dari Dewi Hindu, Lakshmi yang melambangkan kekuatan seorang perempuan.

2. Menyuarakan Pendapat
Kedua orang tuanya bertemu ketika bersama-sama menempuh studi di UC Berkeley dan memiliki semangat untuk memperjuangkan hak-hak sipil. Ketika Kamala lahir, Shyamala dan Donald pernah mengajak Kamala muda ikut ke sebuah demonstrasi dengan menggunakan kereta bayi.

Semangat untuk menyuarakan aspirasi pun tertanam dalam diri Kamala, terlihat ketika berusia 13 tahun bersama dengan adik perempuannya, Maya, memimpin sebuah demonstrasi di Montreal, tepatnya di depan apartemen mereka untuk menentang larangan anak-anak untuk bermain di pekarangan.

3. Jaksa
Dengan reputasi jaksa yang dikenal buruk, keluarga Kamala merasa skeptis dengan pilihan kariernya. Namun, Kamala meyakini bahwa keputusannya ini berdasar pada keinginannya mengubah sistem dari dalam.

Ketika memasuki Kantor Kejaksaan Wilayah San Fransisco, Kamala melakukan banyak perubahan. Ia mampu menurunkan angka prostitusi remaja, mengubah pendekatan aturan yang fokus pada perempuan sebagai korban dibandingkan para kriminal yang menjual jasa seks.

4. Wanita Asia-Afrika pertama di Senat AS
Pada tahun 2017, Kamala menjadi anggota senat, sebagai anggota senator, ia mengadvokasi reformasi perawatan dan birokrasi bagi imigran yang tidak memiliki dokumen resmi untuk mendapatkan kewaranegaraan.

5. Penggemar
Para penggemarnya di dunia maya menyebut diri mereka sebagai KHive sebuah frasa yang terinspirasi dari penggemar setia Beyonce, Beyhive.

6. Memasak
Di balik kekuatan Kamala di meja jaksa, perempuan 56 tahun ini gemar bereksplorasi di dapur yang menyimpan berbagai resep dari rubrik memasak terbitan New York Times dan mencoba seluruh resep dari Alice Waters yang terangkum dalam bukunya berjudul The Art of Simple Food. Makanan yang paling sukai ia masak adalah ayam panggang.

7. Converse Chuck Taylor
Sepatu sneakers, khususnya Converse Chuck Taylor adalah sepatu favorit Kamala ketika berpergian, termasuk ketika ia berkeliling Amerika untuk menjalani kampanyenya. Penampilan Kamala dengan sepasang sneakers tersebut berhasil membuat warganet berdecak kagum. (har)