Headline

Dua Generasi Acura NSX di Chicago Auto Show 2019

Kastara.ID, Jakarta – Menyambut usia yang ke-30 tahun, Acura kembali menampilkan mobil ikoniknya yakni Acura NSX generasi pertama yang telah diluncurkan pada tahun 1989. Mobil tersebut akan dipajang berdampingan dengan generasi terbaru Acura NSX dalam pameran Chicago Auto Show 2019.

Pengembangan Acura NSX pertama kali dilakukan pada Januari 1984 dengan menggunakan mesin SOHC 4 silinder. Tidak lama setelahnya, mesin tersebut diganti menjadi VTEC V6 untuk menghasilkan tenaga yang lebih besar. Karena mesin VTEC V6 memiliki ukuran yang besar, maka desain NSX sedikit berubah menjadi lebih panjang dan lebih lebar.

Pada tahun 1989, performa NSX diuji coba di atas Sirkuit Suzuka. Atas masukan pembalap F1 Ayrton Senna, kekakuan bodi NSX ditingkatkan hingga 50% sehingga menjadi lebih stabil saat dikendalikan.

Kini, Acura NSX menggunakan mesin Sport Hybrid SH-AWD yang terdiri dari Twin-Turbocharged V6 dan transmisi Dual Clutch 9 percepatan (9 DCT) dengan output 573 HP. Acura NSX hadir dalam empat mode berkendara yakni Quiet, Sport, Sport+ dan Track Mode. (sla)

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…