Sahabat LBP

Kastara.ID, Jakarta – Relawan Sahabat Luhut Binsar Pandjaitan (LBP) mendeklarasikan dukungan terhadap Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan untuk maju sebagai presiden dalam Pilpres 2024.

Hal tersebut disampaikan oleh Juru Bicara Sahabat LBP Sarjan Andesbaya.

“Pemilihan Presiden Republik Indonesia 2024 masih 3 tahun lagi. Namun sejumlah tokoh politik calon presiden telah memulai sosialisasi jauh-jauh hari, baik lewat media sosial (medsos) seperti yang lakukan tim medsos Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo atau Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan serta Gubernur Jawa Barat Ridwal Kamil,” kata Sarjan (10/10).

Selain itu ada beberapa dukungan lewat medium baliho yang tersebar di berbagai daerah oleh sejumlah elite partai politik, seperti Airlangga Hartarto (Ketum Golkar), Puan Maharani (Ketua PDIP), Muhaimin Iskandar (Ketum PKB), dan sebagainya.

“Dukungan ini dilakukan oleh Sahabat LBP setelah melihat kiprah dan prestasi Menko Marves Luhut selama sekitar 7 tahun mendampingi Presiden Jokowi baik di tengah situasi normal maupun di tengah situasi prihatin di tengah pandemi saat ini,” ucapnya.

Lebih lanjut, Sarjan menilai semua tugas penting yang diperintahkan Jokowi mampu diselesaikan dengan sukses oleh Luhut. Dia menyampaikan berbagai capaian Luhut lainnya yang telah menunjukkan kepemimpinan Luhut.

“Semua tugas-tugas penting yang diperintahkan presiden kepada Pak LBP dilaksanakan dengan sukses sesuai target, seperti yang kita lihat ketika menjadi komandan PKPM darurat Jawa Bali dalam penanganan COVID 19 pada Juli-September 2021 ini COVID suah melandai. Ini patut kita apresiasi yang menunjukkan kuatnya leadership LBP saat diberi tugas-tugas penting,” ujarnya.

Dia pun memastikan akan menggalang dukungan lebih lanjut pascadeklarasi ini. Dia menyebut deklarasi resmi ini akan dilakukan pada Hari Sumpah Pemuda atau 28 Oktober 2021.

“Pasca-soft launching ini kami akan segera berkonsolidasi untuk menggalang dukungan, terutama kelompok pemuda dan mahasiswa, pedagang kecil, pedang kaki lima dan petani yang telah lama kami advokasi di berbagai daerah. Deklarasi resmi akan lakukan persis pada saat hari sumpah pemuda 28 Oktober mendatang di Jakarta,” tuturnya. (ant)