Batu Majang

Kastara.ID, Long Bagun – Satgas Pamtas RI-MLY Yonif Raider 200/BN bersama dengan Kelompok Darma Wisata (Pokdarwis) Bangentawai di Desa Batu Majang, Kecamatan Long Bagun, Kabupaten Mahakam Ulu, Provinsi Kalimantan Timur, menyulap Dermaga Lung Alan menjadi warna warni bak pelangi.

Anggota satgas bahu membahu bersama dengan Pokdarwis yang diketuai Dedi (45) menjadikan dermaga yang dulunya kusam dan hanya dipergunakan untuk dermaga penyeberangan, sekarang berubah menjadi dermaga wisata yang sangat indah dan satu-satunya dermaga wisata yang ada di Long Bagun. Demikian rilis dari Ds. Batu Majang, Kec. Long Bagun, Kab. Mahulu, Prov. Kaltim, Sabtu (16/1).

Dedi mengatakan, Desa Batu Majang merupakan desa wisata yang ada di Kabupaten Mahakam Ulu dan mempunyai banyak sekali potensi wisata termasuk Dermaga Lung Alan ini, yang dulunya tidak terawat dan kusam. “Berkat ide serta inisiatif anggota satgas, menyulap Dermaga Lung Alan menjadi dermaga wisata yang menjadi ikon yang wajib dikunjungi saat berkunjung ke Desa Batu Majang,” ujar Dedi

Jamun (65) selaku warga Desa Batu majang mengungkapkan kekagumannya setelah melihat Dermaga Lung Alan yang telah berubah menjadi indah. “Selama saya tinggal di Batu Majang baru pertama melihat dermaga ini begitu indah dipandang, tidak hanya keindahannya, Dermaga Lung Alan juga sebagai penarik wisatawan untuk berkunjung ke Desa kami. Terima kasih Bapak satgas pamtas Raider 200 yang telah membantu Pokdarwis Desa Batu Majang untuk menyulap Dermaga kami,” kata Jamun. (yan)