KPK

Kastara.ID, Jakarta – Sejumlah mantan Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode jilid menemui pimpinan lembaga antirasuah periode 2015-2019 di Gedung Merah Putih KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (16/9).

Eks Ketua KPK Taufiqurahchman Ruki mengatakan, pertemuan tersebut guna menggali lebih dalam dinamika yang terjadi di tubuh KPK belakangan ini. “Ini semata didasari oleh kecintaan dengan institusi ini (KPK),” jelas Ruki seperti dilansir kompas.com.

Sementara mantan Wakil Ketua KPK Erry Riyana menjelaskan, kedatangan pihaknya untuk mengkonfirmasi kepada Agus Rahardjo cs terkait isu mundurnya pimpinan dan revisi UU KPK. (rya)