Headline

Polresta Depok Jaga Titik Kumpul Massa Menuju Munajat 212

Kastara.ID, Depok – Persiapan Munajat 212 di Jakarta, segenap jajaran Polsek di Polresta Depok telah menyiagakan anggota pengamanan di titik-titik kumpul massa keberangkatan ke Jakarta.

Sebagian besar sejumlah ormas Islam yang ada di daerah Depok, akan mengerahkan massa untuk jalan ke Jakarta menghadiri Munajat 212 di Monas.

“Untuk wilayah hukum Polsek Bojonggede, titik pemantauan pergerakan massa ada di dalam Stasiun Kereta Bojonggede. anggota akan diturunkan memberikan pengamanan terhadap massa yang akan berangkat ke Jakarta dengan naik kereta dari Bogor,” ujar Kapolsek Bojonggede Kompol Agus Koster Sinaga di ruang kerjanya (21/2).

Selain itu untuk wilayah Cinere dan Limo sendiri, akan dipastikan sejumlah ormas Islam akan menurunkan ratusan massa dengan menggunakan kendaraan sewa bus maupun kendaraan pribadi.

“Kita hanya mengimbau kepada massa yang akan bergerak ke Jakarta dapat menjaga ketertiban supaya acara dapat berjalan aman dan kondusif,” ujar Kapolsek Limo Kompol Mohammad Iskandar. (lan)

Leave a Comment

Recent Posts

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…