Fokus Depok

Sidik Berharap Sekber Wartawan Kota Depok Jaga Kondusivitas

Kastara.ID, Depok – Asisten Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) Sekretariat Daerah (Sekda) Kota Depok, Sidik Mulyono menginginkan Sekretariat Bersama (Sekber) Wartawan Kota Depok tetap menjaga kondusivitas daerah. Selain itu, ia berpesan agar dapat mempererat sinergisitas antar wartawan dan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok.

Menurut Sidik, Sekber Wartawan Kota Depok sebagai wadah berserikatnya para wartawan harus bersama-sama menjaga kondusifitas Kota Depok. Tak hanya itu, upaya yang sudah dilakukan dalam mengadvokasi warga sebagai upaya mempererat sinergitas dengan Pemkot Depok terus dilanjutkan.

“Sekber Wartawan Kota Depok harus tetap berkiprah mengadvokasi masyarakat seperti yang sudah dilakukan selama ini. Karena ini bagian dalam upaya bersinergi dengan Pemkot Depok,” tuturnya saat HUT ke-4 Sekber Wartawan Kota Depok di Rumah Makan Saung Jatijajar, sebagaimana dilansir laman resmi Pemkot Depok (21/10).

Sidik berharap, wartawan di Kota Depok turut berpartisipasi menyampaikan berita kekinian. Selain itu, juga menyampaikan informasi terkait capaian-capaian Pemkot Depok. “Sukses terus Saber Wartawan Kota Depok,” harapnya.

Sementara Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Manto juga memberikan pesan agar hubungan antara Sekber Wartawan dan Pemkot Depok dapat tetap harmonis dan berkolaborasi dengan rekan-rekan Diskominfo Depok. Serta terus dapat mengedukasi masyarakat dengan informasi yang faktual, terbaru, adil, dan berimbang.

Manto mengungkap, program-program positif yang sudah dijalankan dapat terus ditingkatkan. Ia berharap, ke depan wartawan bisa terus menjadi mitra Pemkot Depok di bidang informasi dan komunikasi.

“Selamat ulang tahun kepada Sekber Wartawan Kota Depok. Semoga di usia ke-4 tahun ini dapat semakin maju kreativitas dan inovasinya,” pungkasnya. (dha)

Leave a Comment

Recent Posts

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…