Kastara.ID, Phillip Island — Pasca resminya satu kursi kosong di Repsol Honda, ada banyak nama pembalap yang diwacanakan masuk dalam incaran HRC

Salah satunya adalah pembalap Portugal, Miguel Oliveira, yang disebut-sebut menjadi kandidat terbaik untuk Honda.

Laporan terbaru media Italia, Sky Sport mengatakan, jika Oliveira bersedia pindah ke Repsol Honda, ada syarat kontrak tiga tahun dan dengan gaji yang cukup tinggi.

Kontrak tiga musim ini cukup masuk akal mengingat Oliveira akan pindah di tengah jalan.

Tiga tahun artinya kontrak Oliveira nantinya bisa selesai berbarengan dengan mayoritas pembalap lainnya.

“Solusi paling logis dan layak pada saat ini adalah solusi Oliveira. Miguel adalah pembalap yang hebat, test rider yang mumpuni dan juga memiliki kepribadian yang tepat untuk mengenakan seragam Honda,” ungkap Sky.

“Namun berhati-hatilah, karena Miguel menginginkan kontrak tiga tahun dan gaji yang “berat”, mungkin sama dengan yang diminta dari KTM sebelum hengkang. Setelah tercapai kesepakatan mengenai durasi kontrak dengan Alberto Puig, maka Oliveira harus duduk di depan Massimo Rivola dan meyakinkannya untuk memberikan persetujuannya, mengingat meski membalap di tim satelit RNF, ia memiliki kontrak pabrikan dengan Aprilia. CEO Aprilia Racing terus menegaskan bahwa dia sangat tegas dalam masalah ini dan tidak mungkin membiarkan pembalap Aprilia pergi, mengingat tidak satu pun dari mereka memiliki klausul pemutusan hubungan kerja. Tapi jangan pernah mengatakan tidak: daripada enggan mempertahankan mereka yang ingin pergi, mungkin lebih baik mengumpulkan semacam penalti dan fokus pada yang lain,” jabar Sky Italia(tra)