Kotak Amal

Kastara.ID, Jakarta – Tim dari Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror mengamankan sejumlah barang bukti yang diduga terkait aksi terorisme di Sumatera Utara (Sumut). Barang bukti yang disita di antaranya sebanyak 500 kotak amal.

“Sore hari ini Densus 88 mengamankan ratusan kotak amal. Ada sekitar 500 kotak amal yang diamankan,” kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi (26/3).

Meski demikian, Hadi tidak merinci fungsi kotak amal tersebut.

“Terkait kepastiannya, Densus yang akan menyampaikan. Sekarang mereka masih terus di lapangan,” ucapnya.

Hadi menyebut kotak amal yang diamankan berasal dari rangkaian operasi Densus 88 sejak Jumat (19/3).

“Malam ini mereka menyita kotak amal kemudian brosur stiker dan ada beberapa lembar baju yang digunakan oleh para terduga teroris untuk mengumpulkan kotak amal yang sudah terisi,” jelas Hadi.

Sementara berdasarkan informasi yang dihimpun, para terduga teroris diduga menggunakan modus kotak amal, donatur, dan kegiatan Tablig Akbar untuk mengumpulkan dana. (ant)