Headline

Sensitif Luncurkan Uji Kehamilan Digital Paling Akurat

Kastara.id, Jakarta – Dalam rangka mendukung kehamilan yang sehat dan bahagia, PT Danpac Pharma meluncurkan Sensitif Digital, sebuah alat uji kehamilan digital pertama di Indonesia. Peluncuran yang berlangsung di Nouvel Restoran, Jakarta, Kamis (28/9) diharapkan dapat memberi kejelasan dan kepastian sejak awal kehamilan.

Selain berkomitmen mendukung perjalanan kaum perempuan dalam masa kehamilan, Sensitif juga melakukan kampanye sosial #FromThisMoment yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kehamilan yang sehat dan bahagia. Sensitif juga memberikan informasi penting seputar kesehatan baik secara fisik maupun mental melalui berbagai event dan workshop.

“Bagi kebanyakan ibu hamil, mendapatkan hasil positif seperti ini hanyalah tahap awal dari sebuah kehamilan. Selama bertahun-tahun kami mendapat banyak pertanyaan dari mereka seputar kehamilan melalui media sosial kami. Lalu kami sadar ternyata mereka belum menemukan pusat informasi yang baik yang bisa dipelajari mengenai proses dan perjalanan kehamilan serta cara menjadi ibu yang sehat,” kata Yoevan Wiraatmaja, CEO PT Danpac Pharma.

Untuk itu, mulai bulan Oktober mendatang Sensitif akan meluncurkan layanan konsultasi gratis Sensitif Careline yang akan dijawab langsung oleh dokter ahli untuk mendukung perjalanan kehamilan para calon ibu, sekaligus melengkapi layanan konsultasi melalui WhatsApp, Email, BBM dan SMS yang sudah tersedia. (koes)

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…

Bukti Keseriusan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok Dalam Menunjukkan Prestasi

Kastara.Id,Depok - Prestasi membanggakan kembali diraih Kota Depok. Di awal tahun 2024 ini, Kota Depok…