Headline

Jersey dan Skuad 2023 Diluncurkan Persitara di HUT Ke-44

Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim mengatakan, perayaan HUT ke-44 Persitara Jakarta bukan hanya sekadar selebrasi. Lebih dari itu, perayaan ini juga sebagai momentum konsolidasi seluruh elemen masyarakat di Jakarta Utara untuk mengembalikan kejayaan Persitara Jakarta untuk lebih berprestasi.

“Intinya Persitara didukung seluruh elemen masyarakat, stakeholder dan perusahan agar naik ke liga 2, sehingga bisa menjadi kebanggaan Jakarta Utara,” ujar Ali.

Dikatakan Ali, Persitara Jakarta merupakan alternatif bagi generasi muda menyalurkan hobi agar menghindarkan mereka dari berbagai aktivitas negatif seperti tawuran dan terjerembab penyalahgunan Narkoba.

Selain itu, menurutnya peningkatan klub menjadi sebuah industri dipastikan berdampak terhadap peningkatan ekonomi masyarakat.

“Banyak hal positif yang bisa dilakukan bersama NJ Mania atau kelompok suporter Persitara Jakarta, sehingga bisa menjadi alternatif agar terhindar dari aktivitas negatif,” katanya.

Ketua Panitia HUT ke-44 Persita Jakarta, Suaib Sulaeman mengapresiasi dukungan publik terhadap Persita Jakarta. Hal ini ditandai dengan kehadiran ribuan masyarakat, perwakilan ormas, perusahan dan Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara dalam kegiatan tersebut.

Menurutnya, perayaan HUT tahun ini sedikit berbeda lantaran juga dilakukan peluncuran jersey dan skuad tim 2023 yang akan menjalani liga 3 DKI Jakarta musim 2023-2024.

Meski saat ini pihak ASPROV PSSI DKI Jakarta belum menetapkan tanggal pelaksanaan liga, Suaib optimistis Persitara Jakarta bisa lolos ke babak nasional.

“Kami tetap optimisitis Persitara Jakarta bisa lolos ke babak nasional hingga liga 3,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…

Imam – Ririn Pilkada Depok 2024 Sudah Mantap 99 Persen

Kastara.Id,Depok - Koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar Depok resmi mengusung Imam Budi…

KBBI Wadah Untuk Jaring Aspirasi Warga Kota Depok

Kastara.Id,Depok - Program Nyentil Imam merupakan wadah menjaring aspirasi dan masukan untuk warga Depok yang…

Yuks, merapat ke NASGOR BABE Alfie di Kota Depok

Kastara.Id.Depok - NasGor Kambing, Sapi, Ayam dan NasGor Singapore (seafood),  Tongseng Kambing/Sapi  dan Sop Iga.…

Eko Patrio Layak Jadi Menteri Komunikasi dan Informatika

Kastara.ID, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan, Eko Patrio menjadi…

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…