Metro

50 Ekor Sapi Kurban untuk Warga Depok

Kastara.ID, Depok –  Wali Kota Depok Mohammad Idris mengatakan, Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah pada hakekatnya adalah perpaduan penghambaan dan kepedulian kepada sesama. Salah satunya dilakukan dengan cara menyembelih kurban sebagai bantuan terhadap orang-orang yang membutuhkan.

Ditambahkan Wali Kota, ibadah yang paling utama saat Idul Adha yaitu menyembelih kurban. Hal ini juga sesuai dengan yang dilakukan Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS, sebagai wujud ketakwaannya pada Allah SWT.

“Allah SWT kembali menjelaskan koneksi kuat antara penghambaan diri kepada-Nya dan kepedulian sesama sebagai rahasia kesuksesan dan kemenangan dalam hidup serta kehidupan,” katanya usai salat Idul Adha di Masjid Al Ihsan, Komplek Paspamres RW 08, Kelurahan Pasir Gunung Selatan, Kecamatan Cimanggis, Jumat (31/7).

Mohammad Idris menerangkan, dalam surah Ash Shaffat Ayat 100-111, Allah SWT menggambarkan kejujuran Nabi Ibrahim dalam melaksanakan ibadah kurban ke dalam dua indikator. Pertama, Al Istijabah Al Fauriyah yaitu kesigapan dan patuh pada perintah Allah SWT.

Kedua adalah Shidqul Istislam yaitu kejujuran dalam melaksanakan perintah Allah SWT. Dikatakannya, di situlah hakikat kehambaan benar-benar nampak bahwa sang hamba tidak ada pilihan kecuali patuh secara tulus kepada Tuhannya.

“Suatu teladan kehambaan yang harus ditiru setiap orang beriman, yang berjuang menuju derajat kehambaan. Untuk itu, setiap hari raya Idul Adha mari kita kobarkan semangat kehambaan total kepada Allah SWT,” ujarnya.

Idris mengatakan, pada peringatan Idul Adha tahun ini, dirinya bersama keluarga berkurban sekitar 50 ekor sapi. Puluhan hewan kurban ini tersebar di 11 kecamatan.

“Seluruh hewan kurban ini saya niatkan atas nama Wali Kota untuk warga Kota Depok,” tegasnya. (*)

Leave a Comment

Recent Posts

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…

Bukti Keseriusan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok Dalam Menunjukkan Prestasi

Kastara.Id,Depok - Prestasi membanggakan kembali diraih Kota Depok. Di awal tahun 2024 ini, Kota Depok…