Selain menampilkan beragam kuliner nusantara, ungkap Taufan, kegiatan juga dimeriahkan parade budaya serta aneka lomba.

“Di dalamnya ada lomba mewarnai bagi anak, tari dan paling penting lomba masak,” katanya (1/12).

Ditegaskan Taufan, kegiatan ini juga dalam rangka mengenalkan sekaligus menumbuhkan rasa cinta generasi muda terhadap terhadap masakan asli Indonesia. Seperti Martabak Kubang, Sate Padang, Lemang Tapai, dan Lontong Sayur Gulai Paku

“Ini juga sebagai upaya mewujudkan ketahanan pangan nasional,” tandasnya. (hop)