Kastara.ID, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan terminal penumpang Bandara Mopah, Merauke, Papua, Ahad (3/10). Dia berharap pembangunan bandara ini dapat membangkitkan ekonomi masyarakat.

“Kita membutuhkan konektivitas agar bisa saling terhubung yang mempersatukan kita sebagai satu bangsa memudahkan mobilitas, orang barang dan jasa,” ungkap Jokowi seperti disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden, Ahad (3/10).

“Sehingga ekonomi kita akan semakin efisien yang bisa meningkatkan daya saing negara kita dalam persaingan global,” sambungnya.

Menurut Jokowi, dengan pembangunan terminal baru ini Bandara Mopah bisa berkapasitas hingga 638 ribu penumpang per tahun. Dia berharap terminal baru Bandara Mopah bisa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Bandara Mopah Merauke yang berada di ujung timur Indonesia ini terus kita kembangkan. Terminal baru ini kita harapkan bisa meningkatkan kualitas pelayanan terhadap penumpang dan kita harapkan makin tertata makin bersih dan makin nyaman, agar penumpang terlayani dengan baik di bandara ini,” tuturnya.

Pada kesempatan tersebut, Presiden juga berpesan kepada Gubernur Papua dan Bupati Merauke. Dia ingin Bandara Mopah ini dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk masyarakat Papua.

“Manfaatkan bandara ini sebaik-baiknya dan dorong lahirnya sentra-sentra ekonomi baru di Merauke sekitarnya serta meningkatkan daya saing daerah dalam ekspor dan investasi sehingga betul-betul bisa bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat,” tukasnya. (ant)