Kastara.ID, Jakarta – Kelurahan Kampung Melayu, Jakarta Timur, menyiapkan lokasi pengungsian di gedung SDN Kampung Melayu 01/02 Pagi untuk warga terdampak genangan akibat luapan Kali Ciliwung.

Lurah Kampung Melayu Setiyawan mengatakan, lokasi pengungsian tersebut disiapkan karena sejak Ahad (6/12) pukul 22.00 malam, permukiman warga RW 04, 05, 07, dan 08 tergenang setinggi 10-60 sentimeter.

“Meski demikan, hingga saat ini belum ada warga yang mengungsi dan memilih bertahan di rumah masing-masing,” kata Setiyawan, Senin (7/12).

Ia menjelaskan, selain itu, sejak Ahad (6/12) malam pihaknya juga telah mengerahkan sepuluh personel gabungan dari unsur PPSU, Satpol PP, dan FKDM untuk memonitor genangan.

“Selain itu, kami juga terus mengimbau agar warga selalu waspada terhadap banjir kiriman dan jika tidak memungkinkan maka segeralah mengungsi di gedung SDN Kampung Melayu 01/02 Pagi,” tandasnya. (hop)