Headline

Gubernur DKI dan Wali Kota Yuzawa Sepakat Promosikan Pariwisata

Kastara.id, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menerima kunjungan Wali Kota Yuzawa, Jepang Masayuki Takamura di Balai Kota DKI Jakarta. Dalam Pertemuan tersebut, keduanya sepakat untuk saling mempromosikan potensi pariwisata.

“Yuzawa salah satu kota di Jepang yang menawarkan wisata alam, ski utamanya” kata Anies di Balai Kota DKI Jakarta (11/1).

Disebutkan, dengan penduduk sekitar 8.000 orang, kunjungan wisatawan ke Kota Yuzawa mencapai 440 ribu orang per tahun. Oleh karena itu, pihaknya berencana membangun kerja sama mempromosikan pariwisata di Jakarta pada wisatawan yang datang ke Yuzawa.

“Kami berkeinginan agar kota wisatawan di Jepang ini bisa ikut menyampaikan pesan-pesan mengenai wisata di Jakarta, di sana banyak pengunjung. Harapan mereka juga yang mengunjungi kota Yuzawa juga akan mengetahui tentang Jakarta,” ujarnya.

Selain itu, Pemprov DKI juga berencana mengundang delegasi dari Kota Yuzawa pada pelaksanaan Jak Carnaval nanti. “Inti pembicaraan tadi adalah tumbuhnya pertukaran wisata. Jadi wisatawan yang datang ke Yuzawa dan Jakarta bisa mengetahui tentang wisata masing-masing,” paparnya.

Sementara itu, Wali Kota Yuzawa Masayuki Takamura mengapresiasi sambutan yang diberikan oleh Pemprov DKI Jakarta. Dirinya berharap, kerja sama yang dibangun nantinya tidak hanya di bidang pariwisata, tapi juga mencakup budaya dan pembangunan.

“Saya harap hari ini kita bisa saling mencapai kesepakatan untuk kerja sama di masa depan. Tidak hanya pariwisata, tapi juga budaya dan pembangunan,” ungkapnya.

Leave a Comment

Recent Posts

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…