Kelurahan

Kastara.ID, Depok – Peresmian gedung kantor kecamatan dilakukan serentak dilaksanakan di halaman kantor Kecamatan Sawangan. Keempat gedung kecamatan ditambah tiga taman bermain terpadu tingkat kelurahan dan sekaligus santunan kepada 40 anak yatim diberikan langsung Wali Kota Depok Mohammad Idris secara simbolis serta penguntingan pita gedung Kantor Kecamatan Sawangan di Jalan Raya Abdul Muchtar, Depok, Rabu (12/2).

Hadir pula Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna, Kadis Rumkin Depok Dudi Miraz, Kadis DKLH Eti Suryahati, Kadis PUPR Dadan Rustandi, Kepala BKD Nina Suzana, Kepala DMPTPSP Yulistiani, dan Kasat Pol PP Lienda, serta Kepala Kecamatan dan Kepala Kelurahan.

Wali Kota Depok mengatakan, atas nama pribadi maupun Pemerintahan Kota Depok sangat berterima kasih atas kontribusinya dengan berdirinya empat gedung kecamatan yang baru dan megah ini terdiri dari dua lantai dan tiga taman terpadu di kelurahan. Nantinya akan diserahkan dan dipergunakan untuk pelayanan masyarakat sebaik-baiknya.

“Saya serahkan Kantor Kecamatan ini agar dijaga dan dirawat sebaik-baiknya sarana dan prasarana kepada ASN,” kata Idris.

Di tempat yang sama Kepala Dinas Perumahaan dan Pemukiman (Rumkin) Kota Depok Dudi Miraz menyampaikan, 16 kantor kelurahan sudah berdiri dan selanjutnya akan dibangun lagi empat kantor kelurahan di tahun 2020.

“Mohon doa restunya agar pembangunan gedung pemerintahan Kota Depok akan berjalan lancar sesuai jadwal dan tidak ada kendala yang berarti,” pungkasnya. (*)