Disrumkim

Kastara.ID, Depok – Forum Renja OPD Dinas Perumahan dan Permukiman yang dilaksanakan virtual dilakukan di ruang kerja Kepala Disrumkim Kota Depok, Dudi Mi’raz, di lantai 5 gedung Baleka 2. Dibuka oleh Staf Ahli Ekonomi dan Pembangunan Kota Depok Usman Haliyana, Senin (21/2), dihadiri oleh Kepala Badan (Kaban) Bapeda Kota Depok Dadang Wihana serta staf Disrumkim.

Disrumkim mencatat mendapatkan serapan anggaran tertinggi pada tahun 2021 sebesar 96,45 persen yang langsung mendapat penghargaan piagam dari Wali Kota Depok Mohammad Idris ketika apel bersama.

Dudi mengatakan, untuk pencapaian prestasi ini bukan merupakan hasil kerjanya pribadi selaku Kepala Dinas akan tetapi merupakan kerja keras seluruh pegawai selama satu tahun untuk melaksanakan kegiatan pembangunan secara maksimal tanpa kalian yang bekerja saya tidak ada apa-apanya. Sementara total anggaran yang dialokasikan untuk Disrumkim pada tahun 2021 sekitar Rp 390 miliar.

“Saya pribadi sangat berterima kasih dan bersyukur dengan keberhasilan teman-teman atas hasil yang telah dilakukan bekerja bareng (team work) kepada kepala bidang dan timnya masing-masing, ini merupakan bagian dari kebersamaan dalam bekerja. Alhamdulillah, kami mendapat penghargaan dari Pak Wali Kota Depok Mohammad Idris,” paparnya.

Dudi berpesan kepada para pegawai untuk segera melaksanakan kegiatan yang telah direncanakan agar anggaran yang sudah tersedia langsung dapat terserap dan merealisasi pembangunannya. Dudi tidak lupa selalu berkomunikasi kepada bawahannya untuk memecahkan masalah di lapangan, sehingga tidak ada pekerjaan tertunda yang bisa menghambat pembangunan di Kota Depok.

Dudi berpesan kepada seluruh karyawan Disrumkim, untuk tahun ini dapat mempertahankan capaian tersebut. Sekarang Disrumkim sudah memiliki tagline ‘Leni’ untuk pembangunan tahun 2022. Leni memiliki dua arti, yakni Lelang Dini dan Lebih Dini.

“Mudah-mudahan kegiatan di 2022 lebih baik dari tahun sebelumnya. Biasanya lelang dimulai Februari, saya sudah ajukan ke Badan Lelang Pengadaan (BLP) sejak Desember 2021 agar kegiatan pembangunan yang sudah direncanakan dapat dilaksanakan lebih awal,” pungkasnya. (*)