Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok

Kastara.ID, Depok – Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kota Depok menetapkan tiga isu strategis dalam Forum Rencana Kerja (Renja) Perangkat Daerah Tahun 2023. Sejumlah isu tersebut akan menjadi fokus di tahun depan.

Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok, Gandara Budiana mengatakan, isu  yang pertama adalah meningkatkan sarana dan prasarana. Yaitu pengadaan kendaraan dinas operasional atau lapangan.

“Kami butuh kendaraan unit mobil tangga dan kendaraan yang bisa menjangkau jalan ataupun gang sempit,” katanya usai Forum Renja Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok di Kinasih Resort, Kecamatan Tapos, sebagaimana dilansir laman resmi Pemkot Depok (21/2).

Gandara melanjutkan, isu selanjutnya meningkatkan keterampilan seluruh jajaran Dinas Damkar. Yaitu melalui kegiatan pembinaan yang tersertifikasi.

“Pembinaan yang memiliki sertifikasi keterampilan teknis dan analis dalam pencegahan dan penanggulangan kebakaran,” lanjutnya.

Isu yang terakhir adalah pengelolaan Sistem Komunikasi dan Informasi Kebakaran dan Penyelamatan (SKIKP) tiap kelurahan. Dengan melakukan pembaruan sistem SKIKP secara berkala setiap tahunnya.

“Semoga dengan adanya program-program di atas, kami dapat melayani masyarakat dengan profesional dan optimal agar tercipta masyarakat tangguh menuju Kota Depok yang maju, berbudaya dan sejahtera,’ tutupnya. (dha)