Headline

Gelaran Produk Kreatif di Blok G Balai Kota

Kastara.ID, Jakarta – Dinas Perindustrian dan Energi (PE) DKI Jakarta mengadakan Gelar Produk IKM Kreatif di Blok G Balai Kota DKI Jakarta mulai 22-25 Juli 2017. Sebanyak 67 IKM dilibatkan mengikuti kegiatan tersebut.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas PE DKI Jakarta Ricki Marojahan Mulia merinci, peserta terdiri dari bidang kuliner sebanyak 46 IKM, fesyen 16 IKM, dan bidang kriya lima IKM.

“Pelaku IKM yang mengikuti kegiatan tersebut merupakan peserta program Pengembangan Kewirausahaan Terpadu atau PKT,” ujarnya, Senin (22/7).

Ricki menjelaskan, pelaku IKM yang ikut serta dinilai dari kualitas produk, tampilan kemasan, dan kepemilikan izin.

“Peserta Gelar Produk IKM Kreatif ini merupakan pilihan karena telah melalui tahapan kurasi,” terangnya.

Ia menambahkan, target pasar Gelar Produk IKM Kreatif ini adalah para pegawai dan masyarakat umum di lingkungan Balai Kota DKI Jakarta. Transaksi dapat dilakukan secara tunai maupun non tunai menggunakan Jak Mobile.

“Kami berkomitmen agar pelaku IKM di Jakarta dapat memperluas jaringan pemasaran, membuka peluang kerja, dan semakin sejahtera,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…