Wakil Direktur Pelayanan Medis RSUD Cengkareng, Savitri Handayana mengatakan, dalam kegiatan tersebut, pihaknya memberikan pelayanan kesehatan bagi 168 ASN dan warga. Kegiatan peringatan HKN tersebut mengusung tema, ‘Transformasi Kesehatan untuk Indonesia Maju’.

“Kegiatan diisi dengan pemeriksaan kesehatan, simulasi pemberian bantuan hidup dasar pada perangkat pemerintah, kader kesehatan, dan Lembaga Kemasyarakatan di Cengkareng Timur,” ujar Savitri, Kamis (23/11).

Dikatakan Savitri, kegiatan itu diikuti 168 peserta terdiri dari ASN, pengurus RT/RW, kader PKK, Posyandu, Dasawisma, LMK, FKDM, dan pengurus RPTRA.

“Adapun pemeriksaan kesehatan yang diberikan mulai dari pemeriksaan cek darah, asam urat, tensi darah, dan lain-lain. Para peserta juga diedukasi tentang tips hidup sehat yakni aktivitas fisik setiap hari, diet seimbang, serta membiasakan pola hidup bersih dan sehat,” katanya.

Sekretaris Kelurahan Cengkareng Timur, Pujowati mengapresiasi dan berterima kasih kepada pihak RSUD Cengkareng yang telah memberikan pelayanan kesehatan di RPTRA Puspa Indah.

“Kami juga siap bersinergi dan mengajak masyarakat untuk menjalan perilaku hidup bersih dan sehat,” tandasnya. (hop)