Kecamatan Cimanggis

Kastara.ID, Depok – Gebyar vaksinasi Covid-19 di Kecamatan Cimanggis telah melalui empat tahapan. Saat ini, vaksinasi massal tersebut memasuki pemberian dosis dua untuk tahap pertama yang dimulai pada Rabu (22/9) lalu.

“Vaksinasi tahap keempat dosis pertama sudah selesai pada Senin (20/09). Kami mulai kembali vaksinasi dosis kedua kemarin,” tutur Camat Cimanggis, Abdul Rahman yang dimuat situs resmi Pemkot Depok (23/9).

Ia pun merinci jadwal gebyar vaksinasi dosis kedua untuk tahap satu. Pada Rabu, 22 September, vaksinasi dosis dua untuk yang melaksanakan vaksinasi dosis satu pada tanggal 1 September 2021.

Selanjutnya bagi yang vaksin dosis satu tanggal 2 September, maka vaksinasi dosis duanya pada 23 September 2021. Kemudian yang melakukan vaksinasi dosis satu pada tanggal 3 September, maka vaksinasi dosis duanya pada tanggal 24 September 2021.

“Lalu, bagi masyarakat yang melakukan vaksinasi dosis satu pada tanggal 4 September, maka vaksinasi dosis dua dilaksanakan pada tanggal 25 September 2021. Kemudian yang melakukan vaksinasi dosis satu pada tanggal 5 September, maka vaksinasi dosis dua dilaksanakan pada 26 September 2021,” jelasnya.

Sedangkan untuk jadwal vaksinasi tahap dua untuk dosis kedua, ujarnya, dosis pertamanya dilaksanakan pada tanggal 8 September. Maka vaksinasi dosis kedua dilaksanakan pada tanggal 29 September 2021.

Terakhir, bagi yang melakukan vaksinasi tanggal 9 September, maka dosis keduanya dilaksanakan pada tanggal 30 September 2021. Serta yang melakukan vaksinasi pada 10 September, maka dosis kedua pada tanggal 1 Oktober 2021.

Pria yang kerap disapa Camat Abra ini pun mengingatkan ke masyarakat untuk datang sesuai jadwal yang sudah ditentukan. Masyarakat dapat melakukan vaksinasi dosis kedua setelah jadwal yang ditentukan jika berhalangan hadir.

“Dosis kedua ini hanya melayani masyarakat yang menjalani vaksinasi dosis pertama di Kecamatan Cimanggis. Jika ada yang berhalangan hadir, diberikan kesempatan untuk datang di hari berikutnya,” tutupnya. (dha)