Pilkada Kabupaten Karawang(Instagram-@angbeenrishi)

Kastara.ID, Jakarta – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menyatakan, partainya bakal mengusung artis Ahmad Adly Fairuz dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Hasto menyebut cucu Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin itu akan menjadi calon Wakil Bupati mendampingi Yessy Karya Lianti sebagai calon Bupati Karawang.

Saat berbicara usai pengumuman calon kepala daerah PDIP gelombang IV (28/8), Hasto menyebut dukungan diberikan bukan lantaran Adly adalah cucu Ma’ruf Amin. Hasto menegaskan PDIP melihat Adly sebagai sosok yang berprestasi dan terkenal di mata publik.

Selain itu menurut Hasto, Adly secara langsung menyatakan komitmen dan kesediaan mengikuti proses. Hasto menegaskan, sebagai warga negara, Adly mempunyai hak politik untuk dicalonkan. Bukan lantaran berstatus cucu Wapres, hak politik Adly hilang.

PDIP yakin pasangan Yessy-Adly tepat memimpin Kabupaten Karawang. Hasto menambahkan keduanya bakal mengikuti sekolah calon kepala daerah. Pendidikan yang sudah dilaksanakan dua kali itu akan tetap diberikan kepada calon yang bukan kader partai.

Adly Fairuz diketahui adalah kader Partai Nasdem. Sebelumnya pemain sinetron Cinta Fitri ini adalah kader PKS. Sedangkan Yessy Karya Lianti sebelumnya adalah kader Partai Demokrat. Namun menjelang pencalonan ia beralih menjadi kader PDIP.

Hasto menambahkan, yang terpenting keduanya bebas korupsi dan berkomitmen untuk rakyat. Menurut Hasto, konstitusi, perintah undang-undang, tidak membedakan partai politiknya apa.

Sementara Adly mengaku terjun ke dunia politik semata-mata untuk membantu banyak orang. Suami Angbeen Rishi menepis anggapan dirinya mengincar uang dan jabatan. Adly menyebut sudah tertarik dan mulai mendalami politik sejak sembilan tahun terakhir.

Terkait peluang terpilih sebagai Wakil Bupati Karawang, Adly mengatakan tidak ingin mengumbar janji. Menjadi kepala daerah menurut Adly akan memberikan kesempatan lebih besar membantu orang lain. (ant)