PON XX Papua

Kastara.ID, Depok – Sebanyak 17 atlet dari Kota Depok mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Belasan atlet itu mewakili Provinsi Jawa Barat (Jabar) untuk bertanding di perhelatan pesta olahraga terbesar nasional ini.

Sekretaris Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan, dan Pariwisata (Disporyata) Kota Depok, Eko Herwiyanto mengatakan, PON XX Papua akan berlangsung pada 2-5 Oktober mendatang.

“Alhamdulillah 17 atlet Depok ikut serta dalam PON Papua yang mewakili Provinsi Jawa Barat,” tuturnya seperti dilansir laman resmi Pemkot Depok, Rabu (29/9).

Dikatakan Eko, belasan atlet Kota Depok tersebut terbagi dalam tujuh cabang olahraga (cabor). Adapun di antaranya taekwondo, aero modelling atau paralayang atau terjun payung, dan dayung. Selain itu ada cabor cricet, sepokbola atau futsal, muaythai, dan kick boxing.

Eko berharap, seluruh atlet dapat berjuang secara maksimal dalam menunjukkan prestasi. Tentunya demi mengharumkan nama Jabar khususnya Kota Depok.

“Kami ucapkan selamat bertanding, tunjukkan prestasi, jaga sportivitas, dan terus semangat,” tandasnya. (dha)