Kominfo RI

Kastara.ID, Depok – Pelaksanaan Digital Entrepreneurship Academy (DEA), Government Transformation Academy (GTA), dan Thematic Academy (TA) gelombang II resmi ditutup. Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari Rencana Kerja Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) Digital antara Pemerintah Kota (Pemkot) Depok dengan Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) RI.

“Semoga para peserta dengan telah mengikuti pelatihan ini dapat meningkatkan kemampuan yang dimiliki. Mulai dari tingkat pemula menjadi observer, kemudian observer menjadi adopter,” ujar Erni Rachmawati, Sub Koordinator Penyelenggara Pelatihan Aparatur Balai Pelatihan dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (BPPTIK), Kemkominfo RI seperti dilansir situs resmi Pemkot Depok, Senin (30/5).

“Kepada para peserta semoga dapat kembali mengikuti pelatihan-pelatihan yang diberikan BPPTIK Kominfo,” sambungnya.

Sementara salah satu peserta dari pelatihan junior graphic designer, M Azizy, mengapresiasi atas terselenggaranya pelatihan yang diadakan oleh BPPTIK Kominfo RI. Menurutnya, pelatihan tersebut mampu menambah ilmu baru baginya, terutama terkait dasar-dasar graphic designer.

“Tentu dengan adanya pelatihan ini mampu memberikan ilmu baru untuk saya, terutama terkait dengan dasar-dasar graphic designer. Untuk itu, saya ucapkan terima kasih kepada BPPTIK Kominfo RI maupun Pemerintah Kota Depok,” jelasnya. (dha)