Avengers Endgame

Kastara.ID, Jakarta – Marvel Studios memberi kejutan kepada para penggemar dengan merilis sebuah trailer anyar dari Avengers: Endgame. Promo ini dikemas dengan apik dan menampilkan beberapa adegan flashback serta beberapa adegan yang belum pernah dilihat sebelumnya. Penggemar juga dapat melihat pertemuan Captain Marvel (Brie Larson) dengan sisa anggota Avengers termasuk dengan Thor. Selain itu para anggota Avenger juga terlihat mengenakan seragam baru untuk sebuah misi misterius.

Selain trailer tersebut, Marvel Studios juga menghadirkan sebuah poster baru yang menampilkan para pahlawan yang tersisa ditambah dengan Captain Marvel dan sudah pasti ada sosok Thanos.

Avengers: EndgameAkan sangat menarik untuk disimak bagaimana pihak Marvel mengemas kisah lanjutan ini karena seperti kita ketahui, sebagian dari populasi Bumi telah dilenyapkan oleh Thanos. Demikian pula para superhero seperti BuckyBarnes/Winter Soldier (Sebastian Stan), King T’Challa/Black Panther (Chadwick Boseman), Groot (Vin Diesel), Wanda Maximoff/Scarlet Witch (Elizabeth Olsen), Sam Wilson/Falcon (Anthony Mackie), Mantis (Pom Klementief), Drax (Dave Bautista), Peter Quill/Star-Lord (Chris Pratt), Dr. Stephen Strange (Benedict Cumberbatch), and Peter Parker/Spider-Man (Tom Holland), Maria Hill(Cobie Smulders), Hank Pym (Michael Douglas), Hope van Dyne/Wasp (EvangelineLily), Janet van Dyne (Michelle Pfeiffer) dan Nick Fury (Samuel L. Jackson).

Avengers: Endgame dibintangi oleh Robert Downey Jr., Chris Evans, Chris Hemsworth, Scarlett Johansson, Mark Ruffalo, Jeremy Renner, Paul Rudd, Don Cheadle, Karen Gillan, dan Brie Larson.

Film ini dijadwalkan akan dirilis di bioskop pada tanggal 26 April 2019. (cinemagz/nad)