Pangeran Muhammad bin Salman

Kastara.ID, Jakarta – Putra Mahkota Arab Saudi Pangeran Muhammad bin Salman atau MBS secara resmi mengumumkan bakal membangun kota nirlaba atau gratis di negara tersebut. Kota baru, yang bakal dinamai Kota Muhammad bin Salman, dijadikan sebagai hub untuk inovasi, penelitian, edukasi, dan seni, menurut pernyataan yayasan nirlaba MBS, MISK.

“Ini akan menjadi kota nirlaba (gratis) pertama,” kata MBS, dikutip dari laman Al Araby, Rabu (17/11).

MBS mengatakan, kota itu akan mendukung inovasi, kewirausahaan, dan kerja nirlaba termasuk memberikan kesempatan dan program pelatihan pemuda. Dalam perencanaan pembangunan tersebut, bakal ada kampus, museum, bioskop, dan galeri.

Menurut Yayasan MBS, selain itu akan ada pusat kreatif yang didedikasikan untuk bidang ilmiah dan perkembangan teknologi seperti kecerdasan buatan (AI) dan robotik.

MBS mengatakan, tujuan dari kota ini adalah menyuguhkan lingkungan atraktif bagi semua penerima manfaat dari yang diberikan kota ini.

Desain kota ini akan dibuat dengan konsep berpusat pada kebutuhan manusia, berkelanjutan, dan ramah pejalan kaki. Lebih dari 44 persen total kawasan ini akan digunakan untuk ruang terbuka hijau. Ini menyusul pengumuman MBS pada Oktober untuk memangkas emisi karbon di Arab Saudi untuk mencapai nol bersih pada 2060.

Kota gratis ini salah satu dari banyak proyek yang diumumkan pemimpin de facto Saudi tersebut dalam beberapa tahun terakhir, untuk menghentikan ketergantungan Saudi dari gas dan minyak. Proyek lainnya adalah pembangunan Qiddiya (kota hiburan) dan NEOM, kota berteknologi tinggi yang didedikasikan untuk teknologi futuristik. (har)