Duser

Kastara.ID, Depok – Dalam upaya mewujudkan Kampung 1000 Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), Kelurahan Pondok Petir (Pontir) memberikan ruang sekretariat. Dengan begitu bisa memberikan informasi kepada masyarakat yang minat untuk bergabung.

“Ruang yang kami berikan ini merupakan bekas sekretariat PKK yang ada depan kiri kantor kelurahan ini yang sudah tidak terpakai,” ujar Lurah Pontir, Suhendar seperti dimuat situs resmi Pemkot Depok, Rabu (17/11).

Suhendar mengatakan, fasilitas ini diharapkan dapat mempermudah masyarakat yang membutuhkan informasi terkait produk UMKM yang dimiliki. Selain untuk ajang promosi, sekretariat juga bisa digunakan sebagai tempat silaturahmi dan bertukar ilmu serta pengalaman.

“Dengan adanya fasilitas ini, kedepannya UMKM di yang ada di Pontir bisa berkembang dan menjadi lebih baik lagi,” katanya.

Sementara Ketua UMKM Pondok Petir Sejahtera, Erma Sulistyaningsih mengucapkan terima kasih atas fasilitas yang diberikan. Dirinya berharap rencana yang sudah di rencanakan dapat berjalan sesuai rencana.

“Dari target 1000 UMKM yang ditergetkan saat ini sudah terdata 450, Semoga dengan berjalannya waktu target yang sudah ditentukan bisa tercapai,” tutupnya. (dha)