Puskesmas Mampang

Kastara.ID, Depok – Polsek Pancoran Mas bekerja sama dengan Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Mampang sukses menggelar vaksinasi Covid-19 secara mobile, kemarin (20/03). Kegiatan yang digelar di Perumahan Mampang Hills ini, berhasil melakukan vaksinasi kepada 154 orang.

Kapolsek Pancoran Mas, Kompol Triharijadi menjelaskan, antusiasme masyarakat yang mendatangi gerai vaksinasi tersebut cukup tinggi. Terdapat empat jenis vaksin yang digunakan yaitu Sinovac, AstraZeneca, Pfizer, dan Covovax.

“Alhamdulillah, semua berjalan lancar sesuai harapan, ratusan orang yang divaksin ini ada yang ikut dosis satu, dua dan tiga atau booster,” jelasnya sebagaimana dimuat situs resmi Pemkot Depok, Senin (21/3).

Kompol Triharijadi merinci, peserta vaksin Sinovac ada 20 orang, AstraZeneca 92 orang. Lalu vaksin Pfizer 40 orang dan Covovax dua orang.

Di tempat yang sama, Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Mampang, Winarni Naweng Triwulandari menambahkan, pihaknya rutin menggelar vaksinasi Covid-19 dengan menggandeng stakeholder di wilayah kerjanya termasuk unsur TNI-Polri. Hal ini dilakukan sebagai upaya guna menuntaskan target yang diberikan pemerintah untuk percepatan vaksinasi.

“Selain giat vaksin langsung menyasar ke lingkungan warga, kami juga rutin tiap Jumat dan Sabtu membuka layanan vaksinasi Covid-19 di Puskesmas,” pungkasnya. (dha)