Headline

Sumarsono Imbau Anggaran TGUPP Rasional

Kastara.id, Jakarta – Anggaran Rp 28 miliar untuk Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) Provinsi DKI Jakarta, perlu dirasionalkan karena Jakarta bukan wilayah yang besar.

“Kebutuhan real-ya berapa jangan sampai TGUPP ini hanya menjadi unit yang menampung timses tanpa melihat kebutuhan keahlian real seorang Gubernur,” ujar Direktur Jenderal (Dirjen) Otonomi Daerah Kemendagri Sumarsono dalam keterangannya, Kamis (23/11).

Menurut Sumarsono, sudah ada staf ahli yang sebenarnya bisa digunakan oleh Gubernur. “Jumlah 74 anggota TGUPP akan sangat menambah anggaran. Kalau memang mau nambah ya ada peraturan gubernur atau Pergub yang dia ubah,” tegasnya.

Dia mengungkapkan, pihaknya tidak menjamin akan meloloskan anggaran untuk 74 anggota TGUPP. Jika memang tidak masuk akal bisa dipastikan Kemendagri tidak akan menyetujui TGUPP dengan jumlah 74 personel itu.

“Saya kira pengalaman tahun lalu banyak yang kami coret, mengevaluasi. Tentu sangat bisa kemungkinan untuk berubah (TGUPP),” tambahnya.

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajukan anggaran sejumlah Rp 28 miliar untuk TGUPP pada Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD)  DKI 2018. (npm)

Leave a Comment

Recent Posts

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…

Bukti Keseriusan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok Dalam Menunjukkan Prestasi

Kastara.Id,Depok - Prestasi membanggakan kembali diraih Kota Depok. Di awal tahun 2024 ini, Kota Depok…