Yatim Piatu

Kastara.ID, Depok – Momentum bulan suci Ramadan 1443 Hijriah tidak disia-siakan oleh Karang Taruna (Katar) Kelurahan Gandul, Kecamatan Cinere untuk berbagi degan sesama. Kegiatan sosial yang dilaksanakan yaitu santunan kepada 100 anak yatim piatu pada (23/4) lalu.

“Alhamdulilah, kegiatan santunan dan buka bersama berjalan lancar dan khidmat,” ujar Ketua Katar Gandul, Murjarudin sebagaimana dimuat situs resmi Pemkot Depok, Selasa (26/4).

Dirinya mengatakan, pihaknya memberikan santunan kepada anak yatim piatu berupa uang tunai sebesar Rp 250 ribu per anak. Selain itu, juga ada paket bingkisan berisi makanan ringan.

“Dana santunan berasal dari para donatur yang sukarela dan ikhlas ingin berbagi di bulan yang suci dan penuh berkah ini,” katanya.

Dirinya berharap, kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan, sehingga dapat berbagi kebahagaian kepada mereka yang membutuhkan. Terutama, saat menjelang Hari Raya Idulfitri.

“Semoga kita bisa istiqomah mengadakan santunan ini kemudian bisa dilaksanakan lebih sering lagi,” tutupnya. (dha)