Partai Persatuan Pembangunan(Foto: Rudi Irwanto/Kastara.ID)

Kastara.ID, Depok – Juru bicara Tertata yang juga Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Depok Qonita Lutfiyah mengadakan silatuhrahmi dengan Komunitas Wartawan Depok Media Center (DMC) di Hotel Bumi Wiyata, Jalan Margonda Raya, Depok, Rabu (29/7).

Membahas Tertata dengan PKS yang mencalonkan untuk Wali Kota Depok Mohammad Idris, namun untuk calon Wakil Wali Kotanya sampai saat ini sedang dibahas di internal partai.

Qonita mengatakan, siapapun yang menjadi Wakil Wali Kota akan lebih solid mau diusulkan dari PKS atau bukan dari PKS, karena kita sudah sepakat untuk mendukungnya. Sementara Wali Kota maupun Wakilnya wajib menjalankan program-program yang ada untuk dijalankan yang menjadikan Kota Depok lebih baik lagi.

Untuk Wakil Wali Kota Depok sedang dibicarakan apapun keputusannya nanti. “Insya Allah tidak akan mengganggu solidaritas koalisi kita, karena koalisi TAS ini dibangun atas dasar kebersamaan, bukan atas dasar menonjolkan calon yang kita usung,” papar Qonita.

“Untuk logistik belum dihitung. Ibarat mobil mau jalan, masa tidak ada bensin. Itu akan dibicarakan selanjutnya. Saya akan memberi tahu kepada teman wartawan secepatnya untuk cost politik,” tandasnya. (*)